Apa itu Sound Sistem Conference dan apa saja alat pendukungnya

Posted by Tommy 30/07/2016 0 Comment(s) Tutorial,Tips dan Trik,

Apa itu Sound Sistem Conference dan apa saja alat pendukungnya

Memang sedikit rumit untuk memilih sound sistem yang sesuai dengan selera kita. Bila anda menginginkan mutu dan kualitas suara yang bening / jernih tentu anda harus mengeluarkan dana yang cukup banyak, sebagaimana kita ketahui bersama bahwa harga menentukan kualitas. Sebagai contoh, Coba kita lihat dalam ruang paripurna DPR. Peserta rapat disediakan Microphone Conference sistem di atas meja mereka agar bisa berinteraksi. Sound sistem ruang rapat tidak terfokus hanya pada ruang rapat milik Pemerintah saja namun ruang pertemuan juga dibutuhkan di lingkungan swasta. Sementara itu penggunaan ruang pertemuan juga disediakan oleh hotel-hotel untuk disewakan. Oleh sebab itu kita membutuhkan keberadaan "peralatan sound sistem" yang cukup lengkap yang biasa di sebut juga dengan istilah sound Conference Sistem Room.

Sound sistem ruang rapat (sound sistem conference) adalah peralatan yang sangat dibutuhkan untuk memperkuat suara peserta rapat yang berada dalam lingkup ruangan rapat dengan menggunakan beberapa Microphone. Dalam suatu ruangan rapat seringkali dihadiri banyak peserta rapat yang mendengarkan dan mengikuti jalannya pembicaraan yang kadang saling berinteraksi antara pemimpin rapat dengan peserta, artinya ada tanya jawab suatu masalah yang dibahas. Dengan banyaknya peserta yang akan berbicara dalam sebuah gedung yang cukup besar, maka suara narator atau pimpinan rapat perlu diperkuat sehingga suara bisa terdengar penuh dan pembahasan rapat dapat dipahami oleh semua peserta rapat secara menyeluruh dan efektif.

Spesifikasi dan Paket Peralatan Sound sistem untuk Ruang Rapat atau Gedung Pertemuan

Satu paket sound sistem ruangan rapat terdiri dari Microphone, Microphone Nirkable, Mixer Konsol, Amplifier, Speaker, atau Speaker Aktif. Dalam pembahasan kali ini kita akan melihat rincian paling minimal yang diperlukan dalam menetapkan harga daftar paket sound sistem gedung pertemuan.

Berikut ini anda dapat melihat kriteria di bawah ini yang saya bagi dalam beberapa prioritas.

Audiocore WCS-1000Beberapa Keperluan dalam Paket Peralatan Sound sistem untuk Ruangan Rapat

Satu satu paket umumnya terdiri Microphone yang ditempatkan di meja utama (pemimpin rapat) lalu berikutnya atur dengan jumlah peserta rapat lainnya. Microphone untuk pemimpin rapat (mungkin terdiri dari 2 buah) yang digunakan untuk memimpin jalannya sidang (fokus rapat). Microphone yang dipergunakan bisa berupa paket.

 

  • Microphone Conference sistem di dalam Paket Microphone Conference ini sudah termasuk bagian mixing dan penguat audio. Dalam Paket Microphone Conference ini sudah termasuk kabel jumper konektor yang jaraknya sudah disesuaikan. Fasilitas pada Mic Conference ini sudah cukup memadai dan anda tinggal menempatkannya di atas meja. Output audio dari conference sistem ini kemudian dipertemukan ke input Mixer utama dalam ruang rapat.
  • Profesional Microphone handheld untuk pembawa acara juga diperlukan untuk memandu para peserta rapat, bisa menggunakan Mic Kabel atau bisa juga menggunakan Mic Wireless. Kita juga memerlukan tiang mic (microphone stand) untuk kondisi acara formal.
  • Jika dibutuhkan sediakan juga Microphone wireless untuk tanya jawab agar rapat terlihat hidup
  • Mixer juga di butuhkan untuk pengaturan besarnya suara dalam rapat
  • Power Amplifier * (lihat Speaker Pasif/Aktif)
  • Louspeaker (Speaker) Bisa Speaker Aktif atau Speaker Pasif, bila aktif tak perlu memakai Power Amplifier dengan jumlah dan daya yang disesuaikan dengan panjang lebar ruangan.
  • Tripod atau bracket speaker Bila diletakkan di lantai maka pergunakan tripod, bila digantung maka gunakan bracket.
  • Microphone Stand/ Tiang Mic (floor dan table stand mic) Tentu yang diperlukan juga untuk ruang rapat adalah penempatan Microphone dengan penggunaan mic stand, baik stand mic table dan juga floor stand mic
  • Kabel Speaker Kabel speaker terdiri dari 2 (dua) macam tergatung penggunaan speaker yang anda gunakan. Bila anda menggunakan active speaker maka untuk meneruskan sinyal dari mixer ke speaker kita dapat menggunakan kabel sinyal misalnya merk Canare
  • Laptop (bila diperlukan)
  • Projector (bila diperlukan)

Bila menggunakan pembawa acara yang berdiri, maka dibutuhkan satu Microphone handheld dengan stand (tiang) mic. Dalam ruang rapat kadang peserta yang hadir diluar kapasitas meja yang terdapat Microphone peserta rapat, maka bila ada tanya jawab di antara audien (dengan meja tanpa Microphone) dalam situasi ini kita membutuhkan Microphone tambahan berupa Microphone Wireless yang bisa berpindah-pindah posisi.

 

Leave a Comment